Mengatasi Kantung Mata dengan Gelombang Radiofrequency

Penulis Oleh:

Glow Clinic

Bagikan

mengatasi kantung mata dengan radio frequency
Mengatasi kantung mata dengan Radio Frequency

Kantung mata (eye puffiness), dan garis kerutan merupakan salah satu tanda penuaan yang sulit untuk dihindari seiring bertambanya usia. Kondisi ini sangat mengganggu penampilan wajah.

Sebagian orang secara rutin ada yang menggunakan eye cream untuk mengatasi kantung mata. Untuk yang berani, ada pula yang mengatasinya dengan bedah plastik. Bedah plastik merupakan cara paling instan menghilangkan tanda penuaan ini. Namun tidak banyak yang berani dengan pisau bedah.

Sebagai alternatifnya, kini sudah ada teknologi Radio Frequency yang bisa Anda dapatkan di Glow+ Aesthetic Clinic. Perawatan ini bisa mengatasi masalah kantung mata tanpa bedah, aman, dan efektif.

Terapi Radio Frequency juga menjadi solusi bagi Anda yang lelah dengan penggunaan eye cream tidak kunjung menampakan hasilnya.

Teknologi Radio Frequency bisa bermanfaat untuk menghambat timbulnya penuaan dengan cara merangsang produksi kolagen di sekitar mata khususnya pada cekungan yang berkerut. RF juga berfungsi mengencangkan otot-otot sekitar mata. Hasilnya, kerutan pun berkurang lebih banyak.

Baca juga : 12 Kebiasan Penyebab Penuaan Dini pada Kulit

Tahapan Mengatasi Kantung Mata dengan Radio Frequency

Ada empat tahapan terapi kantung mata dengan teknologi Radio Frequency.

1. Pembersihan

Terlebih dahulu, terapis akan membersihkan wajah dari kotoran dan sisa sisa make up yang menempel pada kulit, khusus pada area sekitar mata.

Baca juga : 11 Urutan Pemakaian Skincare yang Tepat Pagi Sampai Malam

2. Terapi Radio Frequency

Pada tahap ini, terapis akan mengoleskan gel nutrisi khusus yang terbuat dari lidah buaya pada area sekitar mata. Gel ini akan menetralisir kulit agar tidak terkena setrum saat proses terapi Radio Frequency.

Setelah siap, kemudian terapis mengaplikasikan Radio Frequency pada area sekitar mata Anda.

3. Serum AHP3

Tahapan selanjutnya, terapis akan memberikan serum AHP3 dengan cara mengoleskan atau menginjeksikan pada kulit sekitar mata. Serum ini berfungsi untuk merileksasi otot untuk menghilangkan kerutan.

4. Masker Mata

Terakhir, kulit sekitar mata ditutup dengan masker selama 30 menit. Masker ini mengandung serum kolagen yang bersifat dingin dan memberi efek santai pada mata.

Hasil perawatan Radio Frequency
Ilustrasi : Hasil perawatan Kantung Mata dengan Radio Frequency secara rutin

Tidak hanya memberikan efek rileks, perawatan dengan Gelombang Radio frequency juga membantu melancarkan peredaran darah. Sehingga, hasil setelah perawatan, kualitas kulit area sekitar mata akan terlihat muda dan cerah.

Jadi, tak perlu lama dan sulit melakukan perawatan kantung mata. Terapi Radio Frequency ini menjadi solusi yang efektif untuk memperbaiki penampilan wajah Anda.

Reservasi untuk Kecantikan Anda